
Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Agama Islam Universitas Alkhairaat Palu Hadiri Pelantikan & Rapat Kerja Wilayah ITHLA Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) V yang diadakan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Agama Islam Universitas Alkhairaat Palu Menghadiri Pelantikan & Rapat Kerja Wilayah ITHLA Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) V yang diadakan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo pada Selasa (05/03/2024).
Kehadiran 2 Mahasiswa tersebut sebagai bagian dari kepenguruan ITHLA DPW V Periode 2023-2024. Pelantikan dan Rakerwil DPW V ITHLA yang diselenggarakan di IAIN Palopo, mengusung Tema : “Bersatu Untuk Membumikan Bahasa Arab di Indonesia Timur Tengah”.

Kehadiran 2 mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab dari Fakultas Agama Islam Universitas Alkhairaat Palu di acara Pelantikan dan Rapat Kerja Wilayah ITHLA DPW V di IAIN Palopo ini menjadi bukti komitmen perguruan tinggi tersebut dalam mendukung partisipasi aktif mahasiswa dalam kegiatan akademik dan keislaman. Semoga keterlibatan mereka dapat menginspirasi sesama mahasiswa untuk turut serta dalam upaya memajukan Pendidikan Bahasa Arab di Indonesia Timur Tengah.
Ketua Panitia Al Ghazali menyebutkan “salah satu alasan mengapa acara ini diselenggarakan di Palopo, karena Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) V ITHLA yang terpilih pada periode tahun ini berasal dari Kampus IAIN Palopo, Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dalam hal ini Muh. Wildan mahasiswa semester 8. Maka dari itu dengan rasa semangat dan antusias yang tinggi, IAIN Palopo resmi jadi tuan rumah pada acara Pelantikan dan Rakerwil pada tahun ini”, ujarnya.
Pentingnya Kebersamaan dalam menjalankan peran untuk kesuksesan pada suatu kepengurusan ITHLA DPW V ini disampaikan oleh Wakil Sekretaris Jenderal DPP ITHLA, Reski Wahyuni yang melantik pengurus baru ITHLA DPW V sebanyak 182 pengurus.
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan kegiatan seminar yang dibawakan langsung oleh Ketua Prodi PBA IAIN Palopo Dr. Naidin Syamsuddin, S. Ag, M.Pd.I. dan Ketua Prodi PAI Andi Arif, S. Pd.I, M. Pd. yang juga merupakan dosen PBA IAIN Palopo. Adapun tema pada seminar kali ini adalah “Strategi Membumikan Bahasa Arab di Indonesia Timur”. Setelah acara seminar selesai dilanjutkan dengan pelantikan pengurus dan upgrading.
Kemudian, setelah acara pelantikan dan upgrading selesai, semua pengurus akan mengadakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) untuk membahas program kerja Dewan Pimpinan Wilayah V ITHLA lebih lanjut yang di mana Rakerwil dilaksanakan di Wisata Alam Wae Tiddo, Kec. Bua, Kab. Luwu sekaligus menjadi tempat untuk rihlah setelah semua rangkaian kegiatan selesai.(Humas FAI)